Bagi anda wanita muslimah yang mengenakan jilbab cenderung mengalami warna kulit yang tidak merata pada bagian wajah (belang) sehingga tampak seperti mengenakan topeng. nah kali ini yang akan saya bahas adalah bagaimana merawat kulit wajah yang tidak termasuk aurat wanita sehingga tidak wajib untuk ditutup agar tidak belang.
Kulit wajah berbeda dengan kulit tangan atau kulit bagian tubuh lainnya, sehingga perlu perawatan secara khusus. walaupun dijaman yang modern ini banyak berbagai produk pemutih instant, namun alangkah baiknya bila kita merawatnya secara berkala dan rutin sehingga kesehatan kulit wajah tetap jadi prioritas. Perawatan wajah bagi wanita berjilbab bisa dilakukan seperti perawatan wajah pada umumnya. Berikut tips-tips merawat wajah bagi wanita berjilbab :
1. KEBERSIHAN WAJAH
Dalam perawatan wajah, kebersihan wajah sangatlah penting. jika kulit wajah kita bersih maka masalah-masalah kulit seperti jerawat dll akan enggan mendekat. gunakan rangkaian milk cleanser dan face tonic untuk memebersihkan wajah dan gunakan juga facial foam sesuai dengan jenis kulit kita. Agar sel-sel kulit mati dan kotoran di pori-pori wajah bisa terangkat. Sehingga wajah selalu bersih dan segar. Bersihkan wajah minimal 2x sehari, yaitu pagi setelah bangun tidur untuk membersihkan sisa-sisa nightcream yang kita pakai dan sebelum tidur untuk membersihkan sisa-sisa make up yang kita pakai seharian. Karena mencuci muka saja tidak dapat membersihkan sisa-sisa make up tersebut.
2. LINDUNGI WAJAH DARI SINAR UV
Karena indonesia memiliki iklim tropis idealnya memakai pelembab wajah diatara SPF 20 dan 30. Setiap 10 menit terpaan cahaya matahari (UVA) dapat membuat wajah kusam, warna kulit tidak merata (belang), lebih mudah berkerut, dan menyertakan titik hitam kurun waktu 12 minggu. Apabila pelembab wajah anda tidak mencapai SPF 30 selanjutnya yakinkan memanfaatkan sun block yang mempunyai formula anti UVA dan UVB. Begitu bayahanya sinar UV bagi kulit kita, oleh karena itu perawatan wajah secara rutin sangatlah penting.
3. GUNAKAN NIGHT CREAM
Setelah wajah dibersihkan, sebelum tidur sangat dianjurkan memakai night cream. Pilih night cream yang sesuai dengan kulit kita.Apabila kulit anda normal sebaiknya anda pakai night cream yang mengandung extract buah bengkuang yang berfungsi untuk mencerahkan kulit. mengapa night cream ini penting dalam perawatan wajah? yaitu karena pada malam hari itu terjadi regenerasi kulit.
4. GUNAKAN MASKER WAJAH
Sebaiknya memilih masker wajah yang mengandung ekstract bengkuang. Karena sudah terbukti sejak jaman nenek moyang bahwa khasiat bengkuang mampu mencerahkan kulit. Selain kaya cairan,bengkuang juga kaya vitamin C, saponin, dan plavonoid yang merupakan zat alami penangkal tabir surya. gunakan masker wajah secara rutin 2-3 kali seminggu.
5. LAKUKAN PERAWATAN WAJAH DENGAN RUTIN
Setiap terjadinya perawatan wajah tidak dapat membuahkan manfaat yang instant. Hasil maksimal baru bisa nampak 6-12 bulan selanjutnya. Jadi, perlu kesabaran dan ketelatenan ya sista. Semua ada prosesnya. Bila kita rajin merawat wajah maka wajah cantikmu tak akan belang lagi dan terlindung dari bahaya UV..
0 komentar:
Posting Komentar